GOJEK SUDAH DI TEGAL


Tegal, Jurnalpost – Vice President PT. Gojek Indonesia optimis layanan transportasi berbasis online telah bertumbuh seiiring perkembangan teknologi informasi tak terkecuali PT. Gojek Indonesia yang saat ini tercatat memiliki lebih dari 2000 karyawan di 35 kota di Indonesia.
“Ketika kita ekspansi di suatu kota yaitu populasi penduduk dan pengguna smartphone yang tinggi ditambah daya saing usaha, saya optimis gojek di Tegal maju” ujar wanita cantik Dayu Dara Permata lulusan Teknik Industri ITB.
Melihat kenyataan inilah Gojek berani membuka cabang di Kota Tegal.Hal ini dikarenakan jumlah penduduk di Kota dan Kabupaten Tegal yang berjumlah kurang lebih 1,7 juta jiwa sehingga gojek berani beroperasi.
“Sekarang Tegal bertumbuh pesat jadi jelas di gojek akan menyasar di kota populasi diatas 400 ribu, hal ini menjadi alasan kita garap di Tegal” katanya ketika ditemui setelah seminar temu responden oleh Bank Indonesia.

Menurut Dara,di kota Tegal gojek akan menambah layanan lain seperti layanan perwatan mobil,service, cleaning house, pijat hingga kecantikan.
“Namun layanan tersebut akan menyusul mengingat gojek di Tegal baru berjalan” pungkasnya.(ydt)
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment